Monday, October 7, 2019

PJOK Kelas 3

Keseimbangan Statis


Keseimbangan statis adalah latihan keseimbangan yang tidak
berpindah tempat. Apa saja jenisnya?
a.  Sikap kapal terbang
Langkah gerakannya:
1) Berdiri tegak.
2) Angkatlah lutut kaki kananmu ke atas.
3) Rentangkan kedua tanganmu ke samping. Ingat, tangan lurus dengan bahu.
4) Julurkan kaki kananmu ke belakang. Ingat, kaki sejajar pinggang.
5) Rebahkan badanmu ke depan.
6) Pertahankan dalam 8 hitungan.



b. Jongkok mengangkat satu kaki
1) Jongkok dengan posisi badan tegak.
2) Tanganmu harus lurus ke bawah.
3) Pandangan ke depan.
4) Angkat tumit kakimu.
5) Angkat kaki kananmu ke depan. Selanjutnya luruskan. Jangan lupa, lakukan perlahan-lahan.
6) Rentangkan kedua tanganmu ke samping. Ingat, tangan lurus sejajar bahu.
7) Pertahankan selama 1 x 4 hitungan.


Keseimbangan Dinamis


Ada banyak latihan keseimbangan dinamis. Salah satunya berjalan di atas balok titian. 
Bagaimana gerakannya? Ayo ikuti petunjuknya!
a. Naiklah ke atas balok titian.
b. Rentangkan kedua tanganmu ke samping.
c. Berjalanlah ke depan. Jangan lupa, badan tegak.
d.Berjalanlah sampai ujung balok titian. Kemudian putarlah tubuhmu. Lalu berjalanlah kembali ketempat semula.
e. Lakukan latihan tersebut selama 3 kali putaran.



B. Senam Ketangkasan

1. Guling Depan

a.  Sikap awal
1) Jongkok atau berdiri. Jangan lupa, rapatkan kedua kakimu.
2) Kedua telapak tangan menumpu di atas matras atau lantai. Ingat, tangan selebar bahu.

b. Gerakan Urutan gerakannya:
1) Luruskan kedua kakimu.
2) Pandangan ke arah perut.
3) Letakkan bahumu pada matras.
4) Dorong badanmu hingga berguling ke depan.
5) Kembali ke sikap semula.




2. Guling Belakang

a. Sikap awal
1) Berdiri atau jongkok.
2) Badan membungkuk.
3) Kedua tangan di samping telinga.
4) Telapak tangan menghadap ke atas belakang.

b. Gerakan 
Urutan gerakannya:
1) Rubuhkan badanmu ke belakang.
2) Lemparkan kakimu lurus ke belakang.
3) Telapak tangan menapak di matras.
4) Telapak tangan mendorong ke atas.
5) Kembali ke sikap semula.


No comments:

Post a Comment